Eiger The Real Adventure Company didirikan pada tahun 1993 dengan nama PT. Eigerindo Multi Produk Industri, di Jl. Cihampelas No. 22 Bandung. Dimulai dengan sarana yang terbatas, Eiger memulai usahanya dengan memproduksi dan menjual tas di tempat yang sama.
Cihampelas berdiri sebagai Eiger Adventure Store pertama pada tahun 1994.
Menandai berdirinya EAS pertama ini, didirikanlah juga sebuah wall climbing yang dapat digunakan oleh komunitas pencinta alam untuk berlatih sebagai tanda kepedulian Eiger terhadap konsumennya yang sebagian besar berasal dari komunitas pencinta alam.Di tahun ini pula, Eiger pertama kali mendapatkan kepercayaan dari Gramedia sebagai partner usaha dalam pendistribusian produknya. Gramedia Merdeka Bandung merupakan gerai Gramedia pertama yang menandai jalinan kerjasama antara Eiger dengan Gramedia.Saluran distribusi Eiger untuk pertama kalinya berhasil menembus pasar Bali di tahun ini.
Pada tahun 1996, perusahaan merelokasikan usahanya ke Jl. Cendana No. 15 yang berfungsi sebagai kantor dan showroom, sedangkan tempat usaha Jl. Cihampelas menjadi showroom saja. Eiger Adventure News (EAN) pertama kali diterbitkan sebagai bulletin dua bulanan yang menjadi wadah informasi bagi komunitas pencinta alam.
Bodypack dan Eiger, Kedua merk ini bernaung dalam satu induk perusahaan yang berpusat di Bandung. Kedua merk ini dikenal dengan produk tasnya. Bedanya Bodypack sekarang memfokuskan diri pada produk2 tas laptop dan tas gadget, sedangkan Euger setia pada produk2 berbau kegiatan berbau alam bebas. Kualitas Eiger memang sudah dikenal luas dikalangan penggiat alam bebas.
0 komentar:
Post a Comment